Listing Susenas Maret 2018 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka Utara

Selamat Datang di Website Resmi Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka Utara || Saat ini Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Kolaka Utara melayani pada pukul 08.00 sd 15.30 WIB setiap hari kerja || Permintaan Data Mikro/Peta Wilkerstat dapat dilakukan melalui link berikut KLIK DISINI || Apabila ingin melakukan konsultasi statistik secara online dapat dilakukan dengan KLIK DISINI

Telah terbit Publikasi Kabupaten Kolaka Utara dalam Angka 2024 yang tersedia di website kami KLIK DISINI || Saat ini Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Kolaka Utara melayani pada pukul 08.00 sd 16.00 WITA setiap hari kerja || Permintaan Data Mikro/Peta Wilkerstat dapat dilakukan melalui link berikut KLIK DISINI || Apabila ingin melakukan konsultasi statistik secara online dapat dilakukan dengan KLIK DISINI

Listing Susenas Maret 2018

Listing Susenas Maret 2018

20 Februari 2018 | Kegiatan Statistik


Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Kolaka Utara melaksanakan pemutakhiran rumhtangga pada tanggal 19 – 23 februari 2018 dalam rangka pelaksanaan survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS). Pemutrakhiran ini bertujuan untuk memberikan gambaran populasi rumahtangga dalam satu blok sensus. Pemutakhiran rumahtangga dilaksanakan dengan system door-to-door, hal ini dimaksudkan untuk menjamin keakuratan data populasi yang akan dikumpulkan. Selain mengupdate keberadaan rumahtangga, petugas juga melakukan update terhadap jumlah jiwa disetiap rumahtangga, Pendidikan terakhir kepala rumahtangga dan keberadaan balita ataupun ibu hamil dalam setiap rumahtangga. Variable-variabel tersebut akan menjadi bahan penimbang dalam penarikkan sampel susenas untuk di data lebih lengkap.

Survei Sosial Ekonomi Nasional atau lebih dikenal dengan SUSENAS merupakan survei yang rutin dilakukan oleh BPS. Susenas menjadi salah satu sumber data sosial ekonomi rumah tangga yang penting di Indonesia. Susenas menyediakan data yang berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi masyarakat meliputi kondisi kesehatan, pendidikan, fertilitas, keluarga berencana, perumahan, perlindungan sosial dan kondisi sosial ekonomi lainnya. Data dan indikator dari Susenas telah dipergunakan secara luas dan dipandang sebagai salah satu bukti penting yang dapat berguna untuk perencanaan, monitoring dan evaluasi program pembangunan pemerintah. Seperti tahun-tahun sebelumnya, pada tahun 2018 ini BPS kembali melakukan pengumpulan data SUSENAS Maret 2018.

Pada pelaksanaan susenas maret 2018 ini akan terintegrasi dengan Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas), salah tujuan terintegarasinya kegiatan ini ini untuk mewujudkan program One Data di bidang kesehatan. Selama ini, BPS menyusun data kesehatan dari Susenas sedangkan Kemenkes dari Riskesdas. Dengan adanya Integrasi Susenas dan Riskesdas ini, diharapkan tidak terjadi lagi overlapping pertanyaan. Pertanyaan yg ditanyakan Susenas, tidak akan ditanyakan lagi di Riskesdas.

 

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka Utara

(BPS-Statistics of Kolaka Utara Regency)

Jalan Protokol Poros DPRD

Lasusua. Kode Pos: 93911. Telp: (0405) 2330029

Mailbox : bps7408@bps.go.id | Website : kolutkab.bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik