Ubinan Subround I BPS Kolaka UTara - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka Utara

Selamat Datang di Website Resmi Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka Utara || Saat ini Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Kolaka Utara melayani pada pukul 08.00 sd 15.30 WIB setiap hari kerja || Permintaan Data Mikro/Peta Wilkerstat dapat dilakukan melalui link berikut KLIK DISINI || Apabila ingin melakukan konsultasi statistik secara online dapat dilakukan dengan KLIK DISINI

Telah terbit Publikasi Kabupaten Kolaka Utara dalam Angka 2024 yang tersedia di website kami KLIK DISINI || Saat ini Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Kolaka Utara melayani pada pukul 08.00 sd 16.00 WITA setiap hari kerja || Permintaan Data Mikro/Peta Wilkerstat dapat dilakukan melalui link berikut KLIK DISINI || Apabila ingin melakukan konsultasi statistik secara online dapat dilakukan dengan KLIK DISINI

Ubinan Subround I BPS Kolaka UTara

Ubinan Subround I BPS Kolaka UTara

16 April 2018 | Kegiatan Statistik


Rabu, 11 April 2018, tim ubinan Badan Pusat Statistik (BPS) Kolaka Utara melakukan pengumpulan data ubinan. Pengumpulan data ubinan ini dilakukan di Kecamatan Pakue Utara. Ubinan di Kecamatan Pakue Utara ini merupakan bagian dari sampel ubinan subround I tahun 2018. Adapun jumlah sampel yang di ubin adalah tiga sampel yang terdiri dari 1 sampel padi sawah dan dua sampel jagung

Ubinan merupakan survei yang bertujuan untuk mengetahui produktvitas (hasil per hektar) tanaman. Saat ini, tanaman yang dapat diukur produktivitasnya melalui ubinan baru terbatas pada komoditas padi, jagung, kedelai, ubi kayu, kacang tanah dan ubi jalar. Selain angka produktivitas, ubinan juga mencakup data pendukung lainya seperti jenis lahan, cara penanaman, cara pemanenan, penanggulangan organisme pengganggu tanaman (OPT), jenis intensifikasi, jenis variates benih, banyaknya benih, penggunaan pupuk dan pestisida, dan informasi kualitatif lainnya terkait dengan 

Produksi tanaman pangan diperoleh dengan cara mengkalikan luas panen dengan produktivitas.  Luas panen diperoleh dari pengumpulan data yang dilakukan oleh petugas Dinas Pertanian (KCD) sedangkan produktivitas diperoleh dari rata rata hasil ubinan yang dilakukan oleh Koordinator Statistik Kecamatan (KSK). Periode pelaksanaan ubinan terbagi atas 3 (tiga) subround yaitu subround 1 (Januari-April), subround 2 (Mei-Agustus) dan subround 3 (September-Desember). Dan pelaksanaannya mengikuti waktu panen 

Petugas akan melakukan pengukuran pada plot ubinan untuk rumah tangga yang menjadi sampel. Kemudian dari setiap rumah tangga sampel, akan dipilih satu petak secara acak. Pada petak terpilih ini, akan dipilih satu plot berukuran 2,5 m x 2,5 m. Pada plot tersebut dilakukan kegiatan ubinan. Setelah dilakukan pengukuran pada plot terpilih kemudian dilakukan wawancara dengan 

Ubinan merupakan salah satu survei rutin yang dilaksanakan setiap subround. Ubinan memiliki tantangan tersendiri yang tidak dijumpai pada survei-survei lainnya. Alat ubinan dengan bobot yang lumayan berat, yang terdiri dari timbangan, pasak, dan batang-batang besi stainless berbagai ukuran serta lokasi ubinan yang terkadang sulit dijangkau karena tidak setiap tanaman dibudidayakan pada lahan yang mudah terjangkau dengan kendaraan, terkadang melewati sungai, jalan yang licin apalagi seperti kondisi sekarang ini yang sudah mulai musim penghujan, yang mana jalan menuju lokasi terkadang susah dilewati, cukup menggambarkan tantangan survetersebut. Namun, karena sudah menjadi tugas dan tanggung jawab, maka dengan tidak mengendurkan semangat, petugas tetap menyelesaikan ubinan ini demi menghasilkan data yang berkualitas.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka Utara

(BPS-Statistics of Kolaka Utara Regency)

Jalan Protokol Poros DPRD

Lasusua. Kode Pos: 93911. Telp: (0405) 2330029

Mailbox : bps7408@bps.go.id | Website : kolutkab.bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik