Koordinasi dan Sosialisasi Kegiatan Penyusunan Disagregasi PMTB, SUTAS dan Podes. - News - BPS-Statistics Indonesia Kolaka Utara Regency

Welcome to the Official Website of Statistics Kolaka Utara Regency || Currently the Statistics-Kolaka Utara Regency Integrated Statistics Services (PST) serves from 08.00 to 15.30 WIB every working day || Requests for Wilkerstat Micro/Map Data can be made via the following link CLICK HERE || If you want to carry out an online statistical consultation, you can do it by CLICK HERE

Publication of Kolaka Utara Regency in Figure 2024 has been Published, Available here || Currently the Statistics-Kolaka Utara Regency Integrated Statistics Services (PST) serves from 08.00 to 16.00 WITA every working day || Requests for Map Of Wilkerstat/Micro Data can be made via the following link CLICK HERE || if you want to carry out an online statistical consultation, you can do it by CLICK HERE

Koordinasi dan Sosialisasi Kegiatan Penyusunan Disagregasi PMTB, SUTAS dan Podes.

Koordinasi dan Sosialisasi Kegiatan Penyusunan Disagregasi PMTB, SUTAS dan Podes.

May 2, 2018 | BPS Activities


Koordinasi dan Sosialisasi Kegiatan Penyusunan Disagregasi PMTB, SUTAS dan Podes.

Rabu, 2 Mei 2018 Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Kolaka Utara mengadakan kegiatan Koordinasi dan Sosialisasi Kegiatan Penyusunan Disagregasi Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB), Survei Pertanian Antar Sensus (SUTAS) dan Potensi Desa (Podes). Kegiatan ini di buka langsung oleh Bupati Kolaka Utara, Drs. H. Nur Rahman Umar., MH. Selain itu pejabat teras pemerintah kabupaten Kolaka Utara terlihat turut hadir dalam acara ini diantaranya Sekretaris Daerah Kabupaten Kolaka Utara, Asisten I, Asisten II, Kepala Dinas Pertanian, dan Camat se kabupaten Kolaka Utara.

Dalam sambutannya kepala BPS Kolaka Utara, Hj. Sitti Maswiah., M.S menyampaikan pentingnya data yang akurat dan nantinya sangat bermanfaat bagi pemerintah dalam pengambilan keputusan. Disampaikan pula BPS sebagai lembaga yg menangani data tidak mungkin dapat bekerja sendiri, tetapi perlu bekerjasama dengan stakeholder sebagai sumber data. Acara ini merupakan sosialisasi dan koordinasi BPS kepada pemerintah daerah perihal kegiatan yang akan akan dilaksanakan BPS selama beberapa bulan ke depan. Kegiatan itu diantaranya Survei PMTB, SUTAS dan PODES.

Dalam arahannya sebelum membuka kegiatan, Bupati Kolaka Utara menyampaikan dukungannya dan apresiasinya terhadap kegiatan ini. Bupati Kolaka Utara juga menyatakan dukungan pemerintah setempat terhadap survei yang akan dilaksanakan oleh BPS.

Diharapkan dengan kegiatan ini dan adanya dukungan dari pemerintah setempat mampu menjadi spirit tambahan bagi petugas dan BPS dalam melakukan survei. Selain itu kegiatan ini juga diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada pemerintah dan responden tentang pentingnya data yang dihasilkan dari survei ini.

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kolaka Utara

(BPS-Statistics of Kolaka Utara Regency)

Jalan Protokol Poros DPRD

Lasusua. Kode Pos: 93911. Telp: (0405) 2330029

Mailbox : bps7408@bps.go.id | Website : kolutkab.bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia